Kerja bakti |
Minggu 4 September 2016, hari masih pagi ketika kakak-kakak Rumah Pelangi melakukan kerja bakti membersihkan lantai ruang kelas. Sekitar 30-an adik-adik Rumah Pelangi hari ini bermain di tanah lapang sekitar Rumah pelangi.
Sekitar jam 11, 1 ruangan telah selesai dibersihkan dari kerak-kerak lumpur, lantainya sudah lumayan bersih dan layak untuk dipakai bermain. Pembersihan ruang kelas ke 2 pun sudah mulai prosesnya. Di samping gedung, pohon pisang yang lebat juga sudah ditebang, kelak akan menjadi lahan parkir.
Kakak - kakak dari Forsa |
Kakak-kakak dari Forsa Kabupaten Bekasi mulai berdatangan, setelah beramah tamah sejenak kemudian dilanjut dengan sholat zuhur berjamaah dan makan siang seadanya.
Kedatangan Forsa kali ini adalah kedatangan yang kedua kalinya, setelah beberapa hari lalu datang survey melihat kondisi Rumah Pelangi yang baru diaktifkan kembali dari tidur panjangnya. Dalam kunjungan yang dirangkai dalam Bakti Sosial ini Forsa melalui perwakilannya menyerahkan sumbangan alat tulis, pensil, buku iqra dan berbagai jenis barang yang dibutuhkan untuk menunjang kegiatan di Rumah Pelangi. Donasi berupa dana dan sumbangan barang tersebut diterima oleh perwakilan Rumah Pelangi dengan senang hati.
Nur Afendi ketua FORSA Kab Bekasi |
Dalam kesempatan ramah tamah dijelaskan oleh tim Humas Forsa bahwa Forsa (Fans Of Rhoma and Soneta) bukan hanya sekadar Fans Club dari KH. Rhoma Irama dan Soneta Grup, tapi sebuah organisasi resmi dan memiliki visi misi dan kegiatan yang lengkap, mulai dari dakwah, sosial, usaha dan lainnya.
Bincang - bincang |
Dalam suasana yang akrab dan non formal, Ketua Rumah Pelangi, Tria Haris berkesempatan menjelaskan bahwa Rumah Pelangi adalah sebuah Taman Baca Masyarakat bukan sekolah dan lembaga kegiatan belajar mengajar atau sebagai pesaing dari sekolah formal. Tujuan ideal Rumah Pelangi saat ini adalah untuk memenuhi kebutuhan adik-adik usia sekolah akan sebuah perpustakaan atau taman baca guna menunjang sarana belajar adik-adik di sekolah formal, Rumah Pelangi juga akan melibatkan banyak pihak guna memaksimalkan fungsinya agar bermanfaat positif lebih banyak kepada masyarakat umum.
Baksos Forsa Kabupaten Bekasi berlanjut dengan bernyanyi bersama adik-adik Rumah Pelangi, sebuah kegiatan yang tidak direncanakan sebelumnya, sebuah spontanitas yang berhasil mencairkan suasana dan sukses membuat suasana di Rumah Pelangi sangat meriah.
Terima kasih untuk Forsa Kabupaten Bekasi yang telah datang dan menyempatkan diri bernyanyi bersama kami di Rumah Pelangi.
" Gotong royong adalah pembantingan tulang bersama, pemerasan keringat bersama, perjuangan bantu-membantu bersama. Amal semua buat kepentingan semua, keringat semua buat kebahagiaan semua. Ho-lopis-kuntul-baris buat kepentingan bersama!” (Soekarno)